Rabu, 27 November 2019

MENGENAL MAKANAN KAHAS DAERAH ACEH

PART 2

1. Dendeng Aceh

Oleh-oleh khas asal Aceh
Sumber gambar: Tokopedia
Berbeda dengan dendeng pada umumnya yang terbuat dari daging sapi, makanan khas Aceh satu ini terbuat dari daging rusa yang diolah hingga kering. Dengan rasa gurih yang menggoda, panganan asal Aceh ini tak hanya digemari masyarakat Aceh tapi juga menjadi komoditi oleh-oleh khas Aceh yang cukup populer.

2. Sie Reuboh

Makanan Tradisional Aceh
Sumber gambar: Detik
Sie Reuboh adalah salah satu warisan kuliner Khas Aceh Besar dengan cita rasa Aceh yang khas. Terbuat dari dagung sapu rebus dengan bumbu-bumbu Aceh, kamu bisa menikmati gurihnya kuah Sie Reuboh dan empuknya daging sapi.

3. Kue Keukarah

Oleh-oleh khas asal Aceh
Sumber gambar: Indonesia Kaya
Dengan bentuk yang unik dan tekstur yang renyah, makanan khas Aceh satu ini cocok untuk menjadi makanan ringan pendamping segelas kopi hangat di sore hari. Kuliner khas Aceh ini juga cocok sebagai pilihan buah tangan asal Aceh untuk kerabatmu.

4. Sambal Ganja

Makanan Khas Aceh
Sumber gambar: Merdeka
Meskipun dinamakan Sambal Ganja, makanan tradisional khas Aceh ini tak menggunakan Ganja sebagai bahannya kok. Dinamakan Ganja, karena sambal khas Aceh ini dipercaya mampu membuat siapapun yang mencicipinya akan ketagihan? Tertaik mencoba dan siap untuk ketagihan?

5. Mie Jalak Sabang

Makanan Khas Aceh
Sumber gambar: Kompasiana
Selain mie Aceh, masih ada kuliner mie lainnya yang bisa Toppers cicipi saat berkunjung ke Aceh. Mie Jalak Sabang ini merupakan masakan khas Aceh utara yang memiliki tekstur kenuyal dan disajikan bersama kaldu gurih dengan topping potongan daging, telur rebus, dan juha tauge.

6. Kuah Beulangong

Sumber gambar: Tribunnews
Berbahan dasar daging kambing atau daging sapi yang dimasak dengan belangan dan juga sayu nangka, masakan berkuah khas Aceh Besar ini merupakan salah satu kuline ryuang biasanya disajikan pada acara Kenduri Besar di Aceh.

7. Bubur Kanji Rumbi

Hasil gambar untuk Bubur Kanji Rumbi
Kuliner khas Aceh satu ini sangat mudah dijumpai saat Bulan Ramadan tiba. Terbuat dari beras pulan yang ditumbuk dan direbus dengan rempah khas Aceh, Bubur Kanji Rumbi merupakan panganan unik khas Aceh yang layak untuk dicicipi.

8. Gulai Kambing Khas Aceh

Hasil gambar untuk Gulai Kambing Khas Aceh
Gulai Kambing Aceh adalah panganan gulai yang menggunakan bumbu-bumbu asli yang banyak ditemukan di daratan Aceh. Keunikan dari panganan khas Aceh ini adalah proses pengolahannya yang biasanya dibuat dalam jumlah besar menggunakan kuali besar.
Disajikan dengan rempah dan dalam keadaan panas, aroma kambing pada makanan tradisional Aceh ini sama sekali tak tercium.

9. Tasak Telu

Hasil gambar untuk 9. Tasak Telu
Tasak Telu merupakan makanan khas Aceh tenggara berbahan dasar Daging bebek yang direbus bersama berbagai rempah-rempah sehingga menhasilkan rasa gurih yang khas. Salah satu ciri khas dari Tasak Telu adalah tekstur daging bebek yang lembek sehingga mudah dikunyah.

10. Rujak Samalanga

Hasil gambar untuk Rujak Samalanga
Makanan khas Aceh selanjutnya ini berasal dari daerah Bireun, Samalanga, Aceh. Secara komposisi rujak Samalanga juga menggunakan buah-buahan yang umumnya ditemukan pada rujak pada umumnya. Namun, bumbu dengan cita rasa asam, manis, dan pedas yang seimbang membuat kesegaran makanan khas Aceh ini semakin menggoda terutama saat cuaca tengah terik.

11. Nasi Gurih

Hasil gambar untuk 11. Nasi Gurih
Jika Toppers pernah mengonsumsi nasi uduk, makan nasi gurih mungkin akan terasa familiah karena memang kuliner khas Aceh satu ini memiliki resep yang menyerupai. Nasi Gurih kerap disajikan dengan lauk-lauk seperti telur dadar, ikan lado, maupun ikan goreng dan menjadikannya semakin nikmat.

12. Meuseukat

Hasil gambar untuk Meuseukat
Makanan tradisional khas Aceh selanjutnya ini akan mengingatkanmu dengan dodol karena bentuk dan teksturnya yang serupa. Terbuat dari tepung dan buah nanas, Meseukat kini termasuk kuliner tradisional Aceh yang cukup sulit ditemukan.

13. Bonromrom

Hasil gambar untuk Bohromrom
Dikenal juga dengan nama Kue Boh Duek Beudeh, Bohromrom merupakan salah satu kue tradisional Khas Aceh yang terbuat dari tepung ketan yang dibaluri kelapa parut. Sekilas, kue khas Aceh ini terlihat seperti Klepon, selain rasa dan penyajian yang mirip, yang membedakan kedua kuliner khas nusantara ini adalah warna Bonromrom yang tak sehijau dan sedikit kecokelatan.

14. Sanger

Hasil gambar untuk makanan khas aceh Sanger
Sanger adalamh minuman khas Aceh yang sekilas terlihat seperti kopi susu pada umumnya. Namun resep dan komposisi dari susu kental manis, kopi, dan gula pasir pada minuman tradisional Aceh ini dipercaya sangat berbeda dan presisi sehingga menhadirkan cita rasa sedap yang khas.

DAN INI LAH BEBERAPA REKOMENDASI  MAKANAN KHAS DAERAH YANG DI JULUKI SEBAGAI KOTA  SERAMBI MEKAH APABILA SAHABAT KULINER INGIN MENCICIPI ,
SAHABAT BISA BISA MEMBUAT NYA SENDIRI ATAU PUN DATANG LANSUNG KE TEMPAT YANG MENYEDIKAN MAKANAN/MINUMAN YANG SOBAT INGINKAN :)

MENGENAL MAKANAN KAHAS DAERAH ACEH

PART 1

1. Mie Aceh


Mie Aceh
Sumber gambar: Tokopedia

Salah satu ikon makanan khas Aceh yang paling tersohor adalah Mie Aceh. Disajikan dalam dua varian, yaitu digoreng dan juga menggunakan kuah, kuliner tradisional Aceh ini dilengkapi dengan berbagai pilihan topping mulai dari Kepiting, Daging sapi, dan juga seafood

2. Kuah Masam Keu-Neung


Makanan Khas Aceh
Sumber gambar: Wikipedia

Untuk pecinta kuliner berkuah, makanan tradisional asal Aceh satu ini wajib masuk daftar masakan favoritmu. Masam Keuneung sendiri berarti Asam Pedas, dan sesuai namanya, makanan khas Aceh ini memiliki cita rasa pedas dan asam yang menyegarkan, lho.

3. Rujak Aceh


Makanan Tradisional Khas Aceh
Sumber gambar: Masakan Dapurku
Ingin menyantap kuliner khas Aceh yang menyegarkan? Rujak Aceh jawabannya. Terbuat dari buah rumbia yang banyak ditemukan di Aceh dan disirami saus rujak, panganan khas Aceh ini juga kerap disajikan dingin dengan parutan es sehingga membuatnya makin menyegarkan!

4. Ungkot Kemamah


Makanan Khas Aceh
Sumber gambar: Info Kuliner
Ungkot Kemamah adalah makanan khas Aceh yang terbuat dari ikan tuna yang sebelumnya telah direbus dan dikeringkan. Masakan khas Aceh ini kemudian diolah menggunakan santan kelapa, kentang, cabai hijau, dan berbagai bumbu rempah sehingga menghasilkan cita rasa menarik dan menggoda lidah.

5. Sate Matang


Kuliner tradisional Khas Aceh
Sumber gambar: Indonesia
Sate matang adalah masakan khas Aceh, tepatnya dari Daerah Matang. Yang membuat masakan tradisional Aceh ini berbeda dengan sate lainnya adalah bahan berupa daging sapi atau kambing yang diungkep dengan bumbu khas Aceh sebelum kemudian dibakar.
Makanan khas daerah Matang ini penyajiannya juga dilengkapi kuah soto yang gurih membuatnya makin menggoda untuk disantap.

6. Ayam Tangkap


Kuliner khas asal Aceh
Sumber gambar: Kompasiana
Makanan khas Aceh yang selanjutnya layak kamu cicipi adalah Ayam Tangkap. Terbuat dari potongan ayam yang digoreng, ciri khas dari kuliner asal Aceh ini adalah daun teumura dan cabai hijau yang dioseng bersama ayam dan ditaburi bawang goreng. Tentunya kuliner Aceh ini akan berikan Toppers sensasi berbeda dalam menyantap ayam goreng.

7. Kue Adee


Kuliner Khas Aceh
Sumber gambar: Aceh Tourism
Kue tradisional Khas Aceh yang hanya bisa ditemui di Aceh, khususnya Kabupaten Pidie Jaya ini merupakan kue bertekstur lembut dan legit dengan cita rasa manis. Selain nikmat menjadi teman minup kopi dan reh di sore hari, makanan tradisional Aceh ini juga bisa jadi alternatif oleh-oleh asal Aceh untuk kerabatmu, lho.

8. Jadah Lemang 


Makanan Khas Aceh
Sumber gambar: Sahabatnesia
Kuliner berbahan dasar beras ketan dan santan kelapa ini merupakan makanan khas Aceh singkil. Memiliki rasa gurih, Jadah Lemang yang dimasak menggunakan bambu ini sangat cocok dipadukan dengan lauk seperti rendang dan juga termasuk kuliner yang kerap disajikan saat perayaan Idul Fitri dan Idul Adha.

9. Kembang Loyang


Oleh-oleh khas asal Aceh
Sumber gambar: Cookpad
Kembang Loyang adalah kuliner khas asal Aceh Tamiang yang juga sering meramaikan berbagai perayaan dan hajatan masyarakat Aceh. Memiliki bentuk yang sangat khas, makanan khas Aceh berbahan dasar tepung ini memiliki rasa manis dan renyah yang membuatmu tak bisa berhenti menikmatinya.

10. Kue Bhoi


Oleh-oleh khas asal Aceh
Sumber gambar: Republika
Hadir dengan beragam bentuk-bentuk yang menarik, Kue Bhoi adalah Makanan khas Aceh besar yang populer. Selain kerap jadi pilihan buah tangan, kue khas Aceh ini juga kerap menjadi bingkisan seserahan dalam upacara penikahan masyarakat Aceh.

KESERUAN KITA MEMBAHAS MASAKAN KHAS ACEH BELUM BERAKIR TEMAN-TEMAN  MASI ADA MASAKAN KHAS ASAL KOTA SERAMBI MEKAH YANG AKAN MEMBUAT LIDAH ANDA BERGOYANG YANG AKAN KALIAN BACA PADA PART 2: https://nuansakuliner69.blogspot.com/2019/11/mengenal-makanan-kahas-daerah-aceh_27.html

Selasa, 26 November 2019

11 MAKANAN KHAS ACEH TERKENAL ENAK DARI DULU COCOK BUAT OLEH-OLEH


Makanan khas Aceh – Tidak ada yang bisa memungkiri pesona kelezatan dan keragaman wisata kuliner khas seramoe meukah ‘Aceh’. Langsung saja, berikut ini ulasan lengkap mengenai rekomendasi 11 makanan khas Aceh untuk oleh-oleh.

Timphan


hesti-myworkofart.blogspot.co.id
Timphan merupakan salah satu makanan khas Aceh yang telah terkenal dari dulu. Kue dengan rasa manis ini sangat cocok dijadikan kuliner oleh-oleh untuk Anda bawa pulau ke daerah asal. Ya, belum lengkap rasanya jika mengunjungi Aceh tanpa mencicipi dan membawa pulang kue timphan.
Timphan memiliki rasa yang legit dan dibuat dari olahan tepung ketan yang berisi nangka, selai, buah pisang raja, ubi hingga labu. Isi tersebut akan dibalut bersamaan dengan tepung dan kemudian di bungkus menggunakan kulit daun pisang. Menariknya, timphan bisa bertahan hingga 3 hari dengan aroma wangi yang menguar.


Dendeng Aceh

makanan khas aceh

bukalapak.com
Belum lengkap rasanya jika Anda berkunjung ke Aceh tanpa mencicipi kuliner yang satu ini, dendeng Aceh namanya. Menu terbaik ini bahkan juga diperuntukkan sebagai oleh-oleh khas Aceh. Dendeng Aceh terbuat dari daging sapi yang diiris tipis lalu dikeringkan dan dicampur berbagai bumbu dan rempah pilihan yang menambah citas rasa dan aroma yang memikat.
Tersaji dalam rasa gurih dan manis, dendeng Aceh sangat cocok menjadi teman nasi. Anda bisa mendapatkan dendeng Aceh di berbagai toko dendeng yang tersebar di pasar Aceh, Lambaro, Peunayong dan lainnya.


Adee Meureudu


aceh.tribunnews.com
Adee meureudu merupakan sejenis kue khas Aceh yang populer di daerah Meureudu, Pidie Jaya. Rasanya tentu saja tidak kalah lezat dibandingkan timphan. Kini para pengunjung yang datang untuk berwisata dan berburu kuliner khas Aceh bisa dengan mudah menjumpai kue yang satu ini di berbagai wilayah Aceh, termasuk di Banda Aceh dengan kemasan dan rasa yang bervariasi.
Adee meureudu sendiri di buat dari tepung terigu plus singkong dengan citarasa yang sangat gurih. Ingat, jangan sampai Anda melewatkan kuliner terbaik yang satu ini sangat berkesempatan mengunjungi Aceh.


Kopi Aceh

makanan khas aceh

hikayatbanda.com
Tentu tidak boleh dilewatkan kuliner terbaik khas Aceh yang telah mendunia ini, ya kopi. Bagi para pecinta kopi tentu belum sempurna jika Anda belum berkesempatan mencicipi kopi Aceh, tepatnya kopi Aceh Gayo.
Kopi Aceh memiliki rasa yang teramat khas dan dijamin akan membuat para pecinta kopi jatuh cinta padanya. Jika Anda tertarik menjadikan kopi Aceh sebagai oleh-oleh untuk orang-orang tercinta, maka Anda bisa mulai mencarinya di daerah Ulee Kareng, Banda Aceh. Kopi yang telah mendunia ini sangat tepat untuk memanjakan orang-orang terdekat Anda, terlebih mereka yang menyukai dan mencintai minuman dengan rasa asam, pahit dan manis ini.


Bhoi


steemit.com
Bhoi juga menjadi kuliner terbaik khas seuramo meukah Aceh yang cocok dijadikan oleh-oleh terbaik saat Anda berkunjung ke Aceh. Menu makanan yang satu ini juga sering disebut sebagai kue ikan karena bentuknya yang memang menyerupai ikan.
Hampir seluruh wilayan yang tersebar di Aceh telah menjajal kue bhoi untuk berbagai kebutuhan, termasuk oleh-oleh untuk orang terkasih Anda. Apakah Anda masih bingung menemukannya dimana, rekomendasi di daerah Lampisan, Peukan Bada Anda bisa dengan menemukan pedagang yang menjajal kue bhoi terbaik.


Bakpia Aceh

makanan khas aceh

bukalapak.com
Mungkin sebagian dari kita hanya pernah mendengar dan mengetahui jika bakpia itu berasal dari Yogyakarta. Namun, di Aceh pun Anda bisa dengan mudah menemukan dan menikmati kuliner terbaik ini. Bakpia merupakan salah satu kuliner terbaik yang cocok dijadikan oleh-oleh Anda di bawa pulang ke daerah asal.
Bagi Anda yang tertarik, Anda bisa membeli bakpia Aceh dari toko oleh-oleh khas Aceh maupun toko pembuatan bakpia khas Aceh yang ada di hampir semua daerah. Namun, jika Anda tertarik untuk mengunjungi pabrik pembuatannya, Anda bisa langsung menuju kawasan Pantai Kasih, Sabang.


Keumamah


donnyvickly.blogspot.co.id
Tentu Anda akan merasa sangat asing dengan kuliner khas Aceh yang satu ini. Ya, keumamah sendiri merupakan kuliner terbaik yang dibuat dari olahan bahan ikan tuna yang telah direbus, dan kemudian di keringkan dan diiris-iris untuk di olah menjadi menu masakan lezat.
Anda bisa membawa pulang oleh-oleh keumamah yang telah selesai dikeringkan, bahkan engkot keumamah bisa bertahan hingga bermingu-mingu dan tetap akan lezat saat Anda mengolahnya. Biasanya untuk menambah citarasa keumamah saat dimasak menjadi hidangan pelengkap, akan ditambahkan beberapa bumbu dan rempah pilihan lainnya, seperti santan kelapa, kentang, cabai hijau, dan lainnya.
Hal ini digunakan untuk menambah kelezatan engkot keumamah menjadi sempurna. Bagi Anda yang tertarik, Anda bisa dengan mudah menemukan keumamah di hampir seluruh wilayah Aceh.


Pisang Sale

makanan khas aceh

jierowedangan.blogspot.co.id
Selanjutnya ada pisang sale yang cocok menjadi kuliner terbaik untuk oleh-oleh Anda. Di Aceh, pisang diolah menjadi pisang sale dan menjadi salah satu menu terbaik yang paling diminati masyarakat dan wisatawan.
Pisang sale memiliki rasa yang sangat gurih dan legit sehingga membuatnya cocok menjadi cemilan terbaik saat waktu luang Anda. Bagi Anda yang tertarik, maka Anda bisa mencoba mencarinya di toko oleh-oleh khas Aceh atau di pasar Aceh, Lambaro dan lainnya.

Bohromrom

makanan khas aceh

sricorner.com
Selanjutnya ada kuliner bohromrom sebagai salah satu makanan terbaik yang cocok dijadikan oleh-oleh khas Aceh. Tahukah Anda? Bohromrom memiliki bentuk yang sangat unik dengan rasa yang sangat enak dan legit. Selain itu,sebagian besar masyarakat juga mengenal bohromrom dengan nama kue boh duek beudeh yang disajikan dengan rasa manis dan amat sangat lembut.
Dengan taburan parutan kelapa, bohromrom semakin terlihat menggugah selera. Bohromrom sendiri dibuat dengan tepung ketan, garam, gula jawa atau gula merah, air dan lainnya. Proses pembuatan kue bohromrom juga terbilang sangat mudah, dimana Anda hanya perlu mencampurkan tepung ketan dan air panas dan selanjutnya mengaduknya hingga rata.
Tambahkan sedikit air dingin dan aduk hingga merata. Selanjutnya, isilah gula jawa ke bagian dalam adonan tepung yang telah dibentuk dan masukkkan ke dalam air mendidih. Angkat dan gulingkan ke atas agar adonan masak dengan rata, setelahnya angkat dan balurkan dengan parutan kelapa. Hampir di seluruh Aceh, Anda bisa menemukan menu terbaik yang satu ini.


Meuseukat

makanan khas aceh

food.detik.com
Meuseukat merupakan makanan tradisional khas Aceh yang sangat populer dengan desain plus rasanya yang sangat legit dan lezat. Secara umum, meuseukat memiliki bentuk yang hampir sama seperti dodol Aceh. Meuseukat sendiri terbuat dari tepung terigu plus campuran nanas.
Hanya saja, akan sedikit sulit menemukan penjual meuseukat di pasar-pasar tradisional, karena akan dibutuhkan proses pemesanan terlebih dahulu untuk melakukan proses pembuatan meuseukat.


Manisan Pala

makanan khas aceh

masakandapurku.com
Kuliner khas Aceh yang cocok dijadikan oleh-oleh terbaik berikutnya ialah manisan pala. Kuliner yang satu ini telah populer sedari dulu dengan peminatnya yang tidak sedikit. Manisan pala sendiri merupakan sebuah makanan ringan yang masih tergolong ke dalam kelompok buah-buahan.
Kuliner ini bisa dengan mudah ditemukan di daerah Aceh Selatan, namun jangan khawatir karna hampir di smeua toko oleh-oleh di Banda Aceh juga menjajal menu yang sama enaknya. Buah pala biasanya diolah oleh masyarakat menjadi manisan, sirup, minyak pala hingga kembang gula lezat yang sulit diabaikan sebagai salah satu makanan khas Aceh yang wajib dicoba.

CARA MEMBUAT MIE ACEH






Mie Aceh adalah masakan mie pedas khas Aceh di Indonesia. Mie kuning tebal dengan irisan daging sapi, daging kambing atau makanan laut disajikan dalam sup sejenis kari yang gurih dan pedas. Mie Aceh tersedia dalam tiga jenis :
     
 A. Mie Aceh Goreng




Bahan-bahan

  1. 1 bgks mie telur instan (mimi pakai mie urai)
  2. 350 gr daging kambing, potong dadu 1x1cm
  3. 500 ml kaldu kambing/sapi
  4. Secukupnya gula, garam dan kaldu bubuk
  5. 1 sachet bumbu kari
  6. 1 batang kayu manis
  7. 5 butir cengkeh
  8. 2 lembar daun jeruk
  9. Bawang goreng untuk taburan
  10. Irisan daun bawang
  11. Bumbu halus
  12. 7 bh bawang merah
  13. 3 siung bawang putih
  14. 1/4 sdt merica
  15. 1/2 sdt jintan
  16. 1/2 sdt adas
  17. 1 sdt ketumbar

Langkah

  1. 1.Rebus daging kambing smp empuk, sisihkan kaldunya.


  1. 2.Rebus juga mie seperti petunjuk di kemasan.


  2. 3.Panaskan 3 sdm minyak, tumis bumbu halus dan daun jeruk.


  3. 4.Masukkan bumbu kari, daging kambing dan kaldu nya. Beri gula, garam dan kaldu bubuk (bila pakai).


  4. 5.Masak smp tanak dan bumbu meresap ke daging kambingnya.


  5. 6.Masukkan mie dan aduk2 smp merata dan matang. Koreksi rasa.


  6. 7.Sajikan dengan taburan bawang goreng dan daun bawang. Enakan pake acar tp mimi lagi ga bikin..


B. Bie Aceh Tumis



Bahan-bahan

2 porsi
  1. 1 bungkus Mie kuning basah
  2. Segenggam daging sapi
  3. Segenggam udang basah
  4. Kol iris halus
  5. 1 buah tomat potong
  6. Segenggam toge
  7. iris Daun bawang
  8. 1 bh Bawang merah iris
  9. 1 bh bawang putih iris
  10. Bumbu kare
  11. Kecap manis, kecap asin
  12. Bumbu halus :
  13. bawang merah, bawang putih, cabe merah keriting, kunyit
  14. Pelengkap : acar bawang dan emping

Langkah

15 menit
  1. 2.Haluskan bumbu


  2. 3.Tumis bumbu halus dan bumbu kare sampai harum, lalu masukan bawang merah dan putih iris.


  3. 4.Masukan daging sapi dan juga udang, aduk sampai matang, lalu tambahkan air. Tambahkan kecap manis dan asin, koreksi rasa.


  4. 5.Masukkan mie kuning, lalu masukkan kol, toge, dan tomat. Terakhir masukkan daun bawang iris


  5. 6.Sajikan di piring bersama emping dan acar bawang


C. Bie Aceh Kuah



Bahan-bahan

4 mangkuk
  1. 1 bungkus mie telur
  2. 7 ekor udang (kupas)
  3. 3 lembar kol (iris tipis)
  4. 1 bonggol pakcoy/sawi hijau (potong2)
  5. 1 buah tomat merah (potong2)
  6. 1 batang daun bawang
  7. 2 siung bawang merah (iris2 tipis)
  8. Bahan saus
  9. 1 sendok makan kecap manis
  10. 1 sendok makan kecap asin
  11. 1 sendok teh bubuk kari
  12. 1 sendok teh merica bubuk
  13. Secukupnya garam
  14. 2.5 gelas air (aku suka yang kuahnya banyak)
  15. 2 sendok makan minyak goreng (untuk menumis)
  16. Bumbu halus
  17. 4 siung bawang merah
  18. 3 siung bawang putih
  19. 3 cabai merah keriting
  20. 2 cabai rawit merah setan (boleh lebih bila suka pedas)
  21. 2 buah kemiri (sangrai)

Langkah

  1. 1.Aku pakai mie telur yang seperti ini, biar mirip mie aceh di rumah makan. Rebus sampai aldente, tiriskan.


  2. Siapkan bahan2. Ulek/blender bumbu halus


  3. 2.Tumis potongan bawang merah sampai harum dengan minyak goreng, kemudian masukkan udang dan bumbu halus. Tambahkan air, biarkan sampai mendidih


  4. 3.Beri kecap manis, kecap asin, merica bubuk, dan bumbu kari dan garam. Cek rasa. Setelah ok, aduk rata


  5. 5.Tambahkan kol dan pakcoy serta mie. Aduk rata


  6. 6.Terakhir, tambahkan tomat dan daun bawang


  7. Dihidangkan dengan taburan bawang goreng atau acar bawang merah🤤




SEKIAN INFORMASI YANG DAPAT KAMI BAGI :)